Mas Walikota Solo Gibran berkunjung ke SMA Pradita Dirgantara

kunjungan walikota solo gibran rakabuming ke sma pradita dirgantara

Boyolali – Di tengah udara Boyolali yang sejuk, Senin (21/6/2021), Was Wali (panggilan akrab Walikota Surakarta, Gibran Rakabuming) berkunjung ke SMA Pradita Dirgantara. Putra sulung Presiden Jokowi ini disambut dengan ramah oleh Ketua Umum Yasaran Ardhya Garini (Yasarini) Ny. Nanny Hadi Tjahjanto, Ketua Umum PIA Ardhya Garini Inong Fajar Prasetyo, dan segenap jajaran pimpinan SMA Pradita Dirgantara; Direktur Pengembangan Dwi Agus Yuliantor, Kepala Sekolah Yulianto Hadi, dan segenap jajaran pimpinan SMA Pradita Dirgantara lainnya.

Mas Wali Gibran langsung berkeliling ke fasilitas SMA Pradita Dirgantara. Diantaranya ke perpustakaan, laboratorium bahasa dan biologi, hydroponic farm, sarana olahraga, wisma, asrama putra dan putri siswa, serta terakhir di auditorium melakukan ramah tamah dengan segenap civitas akademik SMA Pradita Dirgantara.

Tidak lupa, seluruh pihak yang mengikuti agenda kunjungan ini menerapkan protokol kesehatan cukup ketat. Mas Wali yang mengenakan seragam dinas juga tampak mengenakan masker dobel selama berkunjung di seluruh area SMA Pradita Dirgantara.

Pada kesempatan ini, Ny. Nanny menuturkan bahwa saat ini seluruh siswa SMA Pradita Dirgantara terus aktif mengikuti kegiatan pembelajaran secara daring.

“Seluruh pembelaran di SMA Pradita Dirgantara tetap berlangsung seperti biasa. Kalau dulu di kelas, sekarang kelasnya pindah ke online, via Zoom. Tidak ada kata stop untuk belajar di tengah situasi pandemi,” ujar Ny. Nanny.

Usai berkeliling selama kurang lebih satu jam, Mas Wali bertemu dengan segenap guru dan staf SMA Pradita Dirgantara di auditorium. Bersama jajaran pimpinan Yasarini dan pejabat SMA Pradita Dirgantar, Mas Wali juga menyempatkan diri melakukan foto bersama. Tentunya dengan tetap prokes dan menjaga jarak.

Terima kasih, Mas Wali. Ditunggu kembali kunjungan berikutnya.

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Scroll to Top
Scroll to Top