Kirana, Peneliti Belia SMA Pradita Dirgantara Lolos ke Tingkat Nasional

lomba peneliti belia nasional sma pradita dirgantara

Boyolali – Kirana Marwadhika, salah satu siswa SMA Pradita Dirgantara baru saja menyabet juara 2 Lomba Peneliti Belia Nasional (LPB) 2021 tingkat provinsi Jawa Tengah. Lomba ini diadakan oleh Center for Young Scientist (CYS) dengan bidang lomba terdiri dari Fisika, Matematika, Komputer, Ilmu Hayati, Lingkungan, Sosiologi, Ekonomi, Sejarah, Psikologi, dan Geografi.

 Pada lomba ini, Kirana mengambil bidang Sejarah dengan judul artikel, “Mencari Sayap Garuda di Ufuk Sang Senja: Suryadi Suryadarma dan Perjuangan AURI dalam Masa Mempertahankan Kemerdekaan RI 1945-1949”. Sesuai jadwal, rencananya Kirana akan maju ke tingkat nasional pada 14 November 2020

“Saya tidak menyangka akan lolos, Pak. Persiapan saya mepet dan pesertanya juga beragam, pintar-pintar,” ujar Kirana saat bertemu dengan tim humas SMA PD, Selasa, (12 Oktober 2021) selepas morning speech yang rutin diadakan SMA PD.

 Sementara itu, Panji Haryo Kusumo, guru sejarah yang menjadi pendamping Kirana mengatakan bahwa lomba ini merupakan kegiatan tahunan dan merupakan bagian dari seleksi tim nasional menuju 3 lomba penelitian internasional bergengsi 2021, yakni International Conference of Young Scientists (Belgrade), Asia Pacific Conference of Young Scientists (Macao), dan International Conference of Young Social Scientists (Turki).

 Lomba Peneliti Belia ini juga memberikan kesempatan kepada peserta untuk saling berbagi ilmu dengan berbagai pihak dari berbagi jenjang keilmuan. Lebih penting lagi, menurut Panji, lomba ini bisa membantu membangun karakter siswa.

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Scroll to Top
Scroll to Top